Selamat Datang

Mari Belajar Bersama metonomia.blogspot.com !Copyrigt@Sarwono,S.Pd.

Rabu, 05 November 2014

Pertemuan MGMP Bahasa Indonesia SMK Banyumas

Musyawarah Guru Bahasa Indonesia (MGMP) SMK Kabupaten Banyumas mulai mengaktifkan kegiatannya dalam pertemuan rutin. Bertempat di SMK N 2 Banyumas pada hari Rabu, 28 Oktober 2014 pertemuan rutin yang kedua dilaksanakan. Kali ini antusias para peserta yang cukup nampak karena pertama terlihat dari jumlah anggota MGMP yang hadir. Dari 67 sekolah yang diundang jumlah peserta yang hadir 56 orang guru. 
Agenda pembahasan pokok yang disampaikan dalam pertemuan adalah penyusunan RPP. Adapun narasumber yang memberikan materi dihadirkan dari pengurus MGMP Bahasa Indonesia SMK. Penyajian pertama disampaikan oleh Sarwono, S.Pd. Guru Bahasa Indonesia SMK Negeri 1 Purwokerto sebagai Ketua MGMP Kabupaten Banyumas. Dalam sajiannya Sarwono menyampaikan bahwa RPP yang disusun didasari dari Permendiknas nomor 65 tahun 2013 tentang standar proses. Di dalam standar proses tertuang komponen-komponen penyusunan RPP.
Dalam penyajian kedua tampil Sekretaris MGMP, Soekristianti, S.Pd. M.Pd. dari SMK Negeri 1 Purwokerto memberikan tambahan materi yang lebih menekankan pada pendekatan yang digunakan dalam RPP apakah menggunakan projek base learning, inquiri/discovery learning, atau problem base learning.
Sebagai penyaji terakhir Binawati Mardiana, S.Pd. M.Pd. dari SMK Negeri 3 Purwokerto menambahkan materi RPP yang lebih menekankan pada penilaian dalam RPP.
Sebagai motivasi para peserta dalam kegiatan MGMP ini pengurus membagikan RPP yang telah di-CD-kan. Ketua MGMP berharap contoh RPP yang telah dibagikan jangan dimakan mentah-mentah, tetapi harus desesuaikan dengan keadaan guru, siswa, sekolah atau sarana yang dimiliki oleh tiap-tiap sekolah.

2 komentar:

Fahdisjro mengatakan...

Wahh.. Pak ketua MGMP. Sukses slalu

Sarwono.S.Pd mengatakan...

terima kasih atas atensinya...

sekilas info

Spiderman